Rasanya baru saja kemarin Dek Galuh, begitu kami para kakak memanggil si adik yang paling bontot ini masuk kuliah, sekarang sudah berhasil diwisuda dengan predikat cumlaude. Sebagai pengganti mama papa yang berhalangan hadir, aku dan suami mendapatkan mandat untuk berangkat mendampingi si wisudawati manis ini^^ di acara yang membanggakan, Wisuda Program Sarjana Dan Diploma Periode III Tahun Akademik 2013/2014 di Gedung Grha Sabha Pramana, UGM.
Kami duduk bersama para orang tua/wali lainnya menyaksikan detik demi detik prosesi wisuda. Yaa Allah...semoga kelak kami diberi kesempatan untuk duduk disini lagi melihat anak-anak kami lulus, dan mengalami perasaan yang membuncah ketika mendengar nama anak-anak kami disebut dan menerima ijazah. Tidak mudah memang bagi mahasiswa/wi untuk sampai kesini. Mereka harus mengikuti perkuliahan yang terkadang menjemukan, mengikuti ujian-ujian yang mendebarkan , wira-wiri rumah/kos ke kampus yang menguras energi, bergaul dengan teman, dosen, karyawan yang terkadang ada saat-saat yang kurang harmonis, harus pandai mengatur waktu sendiri, mengatasi iman yang fluktuatif, tanpa sadar semua proses itu sedikit banyak dapat menempa diri menjadi manusia dewasa yang mandiri dan tidak kekanakan saat dihadapkan dengan berbagai masalah hidup yang akan berdatangan untuk menguji kita. Dan kita harus mengapresiasi dan setia mendukung kerja keras para mahasiswa untuk mencapai level ini. Doaku untuk dek Galuh.. titik titik titik titik.. rahasia hihihi. Pokoknya yang terbaik untukmu ^-^ ciehh..yang namanya ketambahan S.S... selamat ya atas kelulusannya..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar