Jumat, 19 April 2013

Jus Stroberi homemade.....^_^

Selain 8 biji stroberi, 2 sendok makan gula pasir, satu gelas air (saya ngukurnya pakai gelas tinggi di foto), dan beberapa bongkah es batu, tidak ada bahan lain yg dicampur. Bikinnya super gampang asal punya blender, masukkan semua bahan, dan biarkan si blender bekerja untuk kita..^o^! Kalau kurang manis silahkan ditambah gula. Kalau suka stroberinya lebih kental rasanya silahkan ditambah lagi beberapa biji. Disesuaikan saja dengan masing-masing lidah^,^ Kalau ada susu kental manis, bisa ditambahkan. Tapi kalau saya pribadi suka yang original seperti ini. Supaya terlihat seperti di restoran, stroberi utuh sengaja dipasang dibibir gelas. Aduh..harusnya tangkai dan kelopak stoberi yang mau dipasang sebagai pemanis tidak usah dibuang ya,, kan warnanya lebih cantik kalau stroberinya masih utuh..>,<
Baiklah, saya cicip duluan ya jus stroberi takaran suka-suka ini.
segarrrrrnyaaaa..../^o^/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...